Jun 12, 2015

Simpang Jalan, Sukses Tanpa Galau

Simpang Jalan
Sukses Tanpa Galau


Galau! kata yang sering diucapkan, maupun dituliskan di media sosial oleh para remaja, dewasa, bahkan orangtua. Galau terjadi karena dua hal, pertama, karena tidak mengetahui tujuan hidupnya. Kedua, lebarnya jarak antara posisi sekarang dengan apa yang dituju.


Buku ini membahas keduanya. Memberitahu posisi Anda di mana dan mengarahkan ke tujuan hidup Anda. Yang kedua, mereka yang tahu tujuannya, tapi bingung menghadapi pilihan-pilihan dalam hidup. Pilihan-pilihan itu seperti, sekolah, jenis pekerjaan, jenis usaha, pasangan hidup, ingin menjadi orang seperti apa dan sebagainya. Pilihan-pilihan itu yang tak lain adalah percabangan pikiran, kita sebut sebagai SIMPANG JALAN.
Menarik ditelaah, bahwa banyak orang sukses berasal dari keluarga yang tidak mampu, karena mereka tidak punya BANYAK PILIHAN, sehingga lebih fokus mengejar mimpinya.

Buku ini menceritakan kehidupan sehari-hari manusia mulai dari proses penyadaran, menjalani hidup dan mengingatkan kembali untuk fokus ke tujuan hidup! Diisi dengan dialog dan kisah-kisah nyata tentang pengalaman penulis membimbing remaja maupun dewasa selama bertahun-tahun untuk melewati kegalauan mereka. Mereka yang siap untuk menelanjangi diri sendiri dan menghanyutkan diri dalam alur buku ini akan mendapatkan banyak manfaat. Buku ini sangat tepat untuk mereka yang ingin SUKSES TANPA GALAU

Penerbit : BIP ( Kelompok Gramedia )
Penulis : Greg Subiakno 




No comments: